Sunday, October 7, 2012

JKT48 & Kejutan Yasushi Akimoto



Untuk sebagian besar fans dan penggemar AKB48 mungkin bukan hal yang baru lagi melihat dan menyaksikan tindakan fenomenal dan kontroversial dari Yasushi Akimoto. Sebagai produser dari AKB48 dan semua sister grupnya, ia merupakan orang yang paling bertanggung jawab akan kesuksesan idol grup yang sekarang sangat fenomenal di jepang tersebut. Tindakan Aki-P (sapaan akrabnya) sudah sering membuat kontroversi di tubuh grup buatannya tersebut, tetapi kebanyakan apa yang awalnya kontroversi kebanyakan berubah menjadi pujian dan berakhir mengahantarkan kesuksesan pada AKB48.

Salah satu bentuk kontroversi yang ia buat adalah dengan menunjuk member AKB48 secara sepihak untuk menjadi anggota senbatsu, walau pun pada akhirnya ia menyerahkan kepada fans untuk memilih siapa anggota yang akan masuk kedalam daftar anggota senbatsu. Hingga akhirnya pada keputusannya untuk memilih anggota senbatsu dengan melalui mekanisme Janken atau suit jepang dengan batu gunting kertas. Yah, itulah Akimoto. Bahkan keputusannya untuk membuat AKB48 pun pada awalnya merupakan suatu hal yang dianggap aneh dan gila di kalangan para entertain di Jepang.

Akimoto biasanya saat akan  menyampaikan keputusan yang mengejutkan selalu disampaikan tidak melalui dirinya secara langsung, melainkan melalui seseorang yang akan mengabarkan keputusan tersebut. Apabila dalam konteks AKB48, maka kita akan sering mendengar nama Togasaki Tomonobu yang merupakan kepala dari Teater AKB48 sekaligus sebagai General Manager AKB48. Ia biasanya akan datang di atas panggung dengan mendadak pada saat personil AKB48 sedang tampil di panggung, kemudian ia akan menginterupsi dan kemudian akan menyampaikan keputusan-keputusan yang mengejutkan tersebut, contoh keputusan yang paling mengejutkan adalah dengan mereshuffle anggota AKB48 ke beberapa sister groupnya bahkan hingga ke sister groupnya di luar negeri seperti JKT48 dan SNH48.


Hari ini, pada sore hari tadi disiarkan secara langsung bahwa para finalis audisi JKT48 akan diseleksi bukan hanya di Indonesia, tetapi di Jepang, dan hal itu akan di lakukan oleh para staff AKB48 juga, Sugoii!!! hal tersebut sontak mengejutkan, karena Akimoto mendadak memberikan kabar tersebut melalui video yang ditayangkan secara langsung di televisi. wah, ternyata tidak hanya untuk AKB48 saja Akimoto melakukan hal mengejutkan tersebut, ternyata kepada JKT48 juga.

Dengan keputusan mengejutkan tersebut saya semakin senang, mudah-mudahan dengan seleksi yang dilakukan di Jepang tersebut pada akhirnya akan melahirkan member JKT48 yang memang berbakat dan mudah-mudahan dapat menemukan member-member yang selevel kualitasnya dengan kakaknya AKB48. Jadi jangan ada kata bahwa JKT48 merupakan perwakilan AKB48 di Indonesia, JKT48 juga harus dapat setara atau bahkan lebih untuk menjadi Idol di Indonesia, Jepang hingga dunia. amin Open-mouthed smile  Ganbatte JKT48!!!
5 Alexander Rizki's Blog: JKT48 & Kejutan Yasushi Akimoto Untuk sebagian besar fans dan penggemar AKB48 mungkin bukan hal yang baru lagi melihat dan menyaksikan tindakan fenomenal dan kontrovers...

No comments:

Post a Comment

< >